VAIRIS adalah singkatan dari 'V' diambil dari angka romawi yang
berarti angka 5, sedangkan AIRIS adalah singkatan dari kata 'ARCO' dan 'IRIS', diambil dari bahasa 'SPANYOL' yang berarti 'PELANGI'. VAIRIS didirikan pada
tanggal 06 Februari 2010.
VAIRIS terdiri dari 6 orang personil, yaitu Medi Juansa (Vokal), Surya Adi Putra (Bass), Hendri Nugraha (Gitar), Kahfi Iqbal (Keyboard),
Wildhan Reza (Gitar), dan Iftah Auladi (Drum).
Band ini mengusung aliran Modern Pop. Bagi mereka tidak mudah memang untuk membuat
warna musik tersendiri tanpa mengikuti aliran musik pop kebanyakan, tetapi mereka mencoba semampunya untuk menghasilkan karya seunik mungkin dengan
karakter band mereka sendiri. Band ini memiliki mimpi untuk dapat menuju ke atas pentas yang bisa dilihat
semua orang. Maka dari itu, usaha, motivasi dan kerendahan hati mereka anggap penting untuk selalu ada dalam diri masing-masing personil.
Dengan semangat dan adanya mimpi tersebut, VAIRIS pun mengikuti salah satu Ajang Pemilihan Band Berbakat pada bulan Juni 2012 lalu. Band berkonsep unik asal Palembang ini tampil menarik perhatian dengan
membawakan dua buah lagu andalan mereka, 'Malu-Malu' dan 'Tak Kan
Terganti'. Mereka memenangkan hadiah pertama berupa uang tunai senilai
Rp.5.000.000,00, sertifikat dan plakat serta mengikuti WANTED Camp dan
Final Selection di Jakarta.
Zainal Abadi selaku Manager Area
Marketing wilayah Samarinda PT HM Sampoerna Tbk. mengatakan, “Kami puas
dan bangga dengan hasil Regional Selection Sumatera dimana dewan juri
telah memilih band terbaik dari regional Sumatera. Kami melihat Vairis
menerapkan pembekalan yang diberikan saat sharing session dengan
penampilan yang unik di atas panggung. Dengan ini diharapkan konsistensi
mereka dapat mewakili regional Palembang sampai pada Final Selection di
Jakarta.”
Krisna Sadrach selaku perwakilan juri
mengatakan, “Secara keseluruhan, semua band semifinalis dari regional
Palembang tadi tampil maksimal. Dengan ilmu dan pengalaman yang
dibagikan saat sharing session kemarin para semifinalis terlihat ingin
memberikan aksi panggung terbaiknya untuk menjadi juara. Tentunya kami
berharap melalui hasil penjurian kami di WANTED 2012, program ini dapat
menghasilkan band-band berbakat dengan karya berkualitas.”
Medi Juansyah, vokalis Vairis yang
ditemui seusai pengumuman pemenang menyampaikan “Kami sangat senang
sekaligus bangga dapat terpilih sebagai juara pertama.
Lagu-lagu mereka lainnya yang cukup enak untuk didengar yaitu 'Cukup Mengagumimu', 'Maaf Ku Menduakanmu', dan 'Tak Ingin Terluka Lagi.'
Lagu-lagu Vairis bisa didownload di http://www.reverbnation.com/vairis
Tidak ada komentar:
Posting Komentar